Telat dari Bekasi Bikin Vicky Prasetyo Ditegur Hakim Konstitusi

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Suhartoyo menegur Vicky Prasetyo karena terlambat menghadiri sidang perselisihan hasil pilkada. Vicky, yang merupakan calon bupati Pemalang nomor urut 1, mengatakan terlambat karena berangkat dari Bekasi, Jawa Barat.

Momen itu terjadi saat sidang perselisihan hasil pilkada di panel 2 di gedung MK, Jakarta Pusat, Kamis (9/1/2025). Mulanya, Suhartoyo memanggil pemohon perkara nomor 115/PHPU.BUP-XXIII/2025 atas nama Vicky Prasetyo. Namun Vicky belum hadir di ruang sidang.

Suhartoyo melewatkan Vicky dan melanjutkan memanggil pemohon perkara lainnya.

Setelah semua pemohon perkara selesai membacakan masing-masing permohonannya, Suhartoyo kembali memanggil Vicky dan kuasa hukumnya. Suhartoyo mengatakan Vicky bersama kuasa hukumnya telah hadir.

“Perkara 115 hadir orangnya. Kita terima ya, Pak,” kata Suhartoyo.

Suhartoyo meminta Vicky dan kuasa hukumnya memasuki ruang sidang. Namun, setelah beberapa saat, Vicky dan kuasa hukumnya belum juga menampakkan diri. Suhartoyo pun memutuskan menunda sidang.

“Kita skorsing saja 5 menit,” ujar Suhartoyo.

Setelah itu, Vicky lalu terlihat memasuki ruang sidang. Suhartoyo pun mencabut skors dan menanyakan alasan keterlambatan tersebut.

“Kenapa Saudara terlambat?” tanya Suhartoyo.

“Maaf, Yang Mulia, tadi dari Bekasi sudah 3 jam dari sebelumnya saya di jalan perkiraan. Mohon maaf, Yang Mulia dan semuanya,” ujar Vicky.

“Baik, agenda sidang hari ini mendengar pokok-pokok permohonan dari pemohon,” kata Suhartoyo.

Vicky Minta Pilkada Pemalang Diulang

Pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang nomor urut 1 Vicky Prasetyo-Suwendi pemungutan suara ulang. Mereka menduga ada kecurangan pada pilkada tersebut.
Hal itu disampaikan kuasa hukum Vicky-Suwendi, Marloncius Sihaloho, dalam sidang perkara 115/PHPU.BUP-XXIII/2025 di Gedung MK, Jakarta Pusat, Kamis (9/1/2025). Marloncius menduga adanya kecurangan secara TSM yang dilakukan KPU Kabupaten Pemalang.

“Hal ini dikarenakan telah terjadinya kecurangan-kecurangan secara TSM yang dilakukan oleh termohon dan pasangan calon ketiga dalam proses perhitungan maupun pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pemalang,” kata Marloncius.

Marloncius mengatakan pihaknya menemukan praktik bagi-bagi uang kepada warga. Dia menganggap hal itu sebagai upaya untuk memenangkan pasangan nomor urut 3 Anom Widiyantoro dan Nurkholis.

“Sebelum pemungutan suara, pemohon menemukan adanya banyak bingkisan berisi beberapa barang dengan logo pasangan calon ketiga yaitu Anom Widiyantoro dan Nurkholis yang diselipkan amplop berisi uang Rp 100.000 dan diberikan secara diam-diam kepada warga,” ujarnya.

Selain itu, dia menuding terdapat dugaan kecurangan terkait kotak suara di toilet KPU Pemalang. Marloncius mengatakan KPU sengaja mengurangi suara pemohon.

Dalam petitumnya, Vicky-Suwendi meminta MK untuk membatalkan Keputusan KPU Kabupaten Pemalang Nomor 2139 Tahun 2024. Vicky-Suwendi juga meminta MK untuk mengabulkan seluruh permohonannya.

“Memerintahkan kepada termohon untuk melaksanakan pemilihan ulang Bupati dan Wakil Bupati Pemalang 2024 dengan transparan jujur serta bersedia untuk kembali mengulang proses ini apabila ditemukan kembali kecurangan-kecurangan secara TSM oleh termohon ataupun pihak calon ketiga,” ujarnya.

“Memerintahkan kepada termohon dan pasangan calon ketiga untuk mengakui telah melakukan kecurangan dalam proses pemilihan umum ini sehingga masyarakat dapat mengetahui kecurangan tersebut,” imbuh dia.

Polemik Putusan Harvey Moeis Bikin Hakim Pemvonis Diusut Etik

Harvey Moeis divonis 6,5 tahun penjara di kasus korupsi timah, dan terbilang jauh dari tuntutan jaksa yakni 12 tahun penjara. Putusan ini pun sempat menjadi polemik. Kini, hakim yang menjatuhkan vonis tersebut tengah diusut secara etik oleh Komisi Yudisial (KY).

Seperti diketahui, pada Senin (23/12/2024), majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memvonis Harvey Moeis dengan pidana penjara 6 tahun dan 6 bulan karena terbukti melakukan korupsi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Selain pidana penjara, Harvey Moeis juga dijatuhi pidana denda sebesar Rp1 miliar subsider 6 bulan penjara, serta pidana tambahan berupa pembayaran uang pengganti sebesar Rp 210 miliar subsider 2 tahun penjara.

Putusan majelis hakim tersebut lebih ringan dari tuntutan jaksa penuntut umum (JPU). Harvey sebelumnya dituntut 12 tahun penjara, denda Rp1 miliar subsider 1 tahun penjara, dan uang pengganti Rp210 miliar subsider 6 tahun penjara.

Alasan hakim menjatuhkan vonis lebih ringan dari tuntutan jaksa adalah hakim memiliki perbedaan pendapat dengan jaksa. Hakim mengatakan tuntutan 12 tahun jaksa pada Kejaksaan Agung (Kejagung) terlalu berat untuk Harvey Moeis yang tidak memiliki ‘peran’ besar di kasus korupsi ini.

“Majelis hakim mempertimbangkan tuntutan 12 tahun terlalu berat jika dibandingkan dengan kesalahan terdakwa sebagaimana kronologi perkara itu,” kata hakim ketua Eko Aryanto saat membacakan amar putusan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Raya, Jakpus, Senin (23/12/2024).

Hakim mengatakan penambangan timah di wilayah Bangka Belitung tengah mengupayakan peningkatan produksi timah dan ekspor timah. Hakim menyebutkan ada perusahaan smelter swasta di Bangka Belitung yang sedang berusaha meningkatkan produksinya, di mana salah satu smelter swasta itu adalah PT Refined Bangka Tin (RBT) yang diwakili Harvey.

Menurut hakim, Harvey Moeis hanya mewakili PT RBT saat melakukan pertemuan dengan pihak PT Timah. Harvey juga tidak termasuk dalam struktur pengurus PT RBT, baik itu komisaris, direksi, maupun pemegang saham.

Putusan ini pun menuai tanggapan berbagai pihak dan menjadi polemik. Kini, KY tengah mengusut dugaan pelanggaran etik hakim pemvonis.

KY Terjunkan Tim

KY menyadari vonis 6,5 tahun penjara terhadap Harvey Moeis menimbulkan gejolak di masyarakat. KY telah menurunkan tim selama persidangan kasus korupsi timah berlangsung.
“Merespons hal itu, Komisi Yudisial (KY) menyadari bahwa putusan ini akan menimbulkan gejolak di masyarakat. Selama persidangan berlangsung, KY berinisiatif menurunkan tim untuk melakukan pemantauan persidangan,” kata Juru Bicara KY, Mukti Fajar Nur Dewata kepada wartawan, Senin (30/12/2024).

“Beberapa di antaranya saat sidang menghadirkan ahli, saksi a de charge dan saksi. Hal ini sebagai upaya agar hakim dapat menjaga imparsialitas dan independensinya agar bisa memutus perkara dengan adil,” lanjutnya.

Mukti menuturkan pihaknya akan mendalami ada tidaknya dugaan pelanggaran etik yang dilakukan oleh hakim yang memvonis suami Sandra Dewi itu. Dia mengatakan pendalaman KY tidak akan masuk pada substansi putusan.

“KY juga akan melakukan pendalaman terhadap putusan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat tersebut untuk melihat apakah ada dugaan pelanggaran Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim (KEPPH) yang terjadi. Namun, KY tidak akan masuk ke ranah substansi putusan. Adapun forum yang tepat untuk menguatkan atau mengubah putusan, yakni melalui upaya hukum banding,” ujarnya.

Lebih lanjut Mukti mempersilakan masyarakat mengadu dan melapor apabila memiliki bukti adanya pelanggaran etik yang dilakukan hakim terkait vonis tersebut. Dia meminta laporan yang diadukan harus dengan bukti pendukung.

“KY juga mempersilakan masyarakat melapor apabila ada dugaan pelanggaran kode etik hakim dalam kasus tersebut. Namun, KY meminta agar laporan tersebut disertai bukti-bukti pendukung agar dapat diproses,” imbuhnya.

KY Usut Laporan Dugaan Pelanggaran Etik

Terbaru, KY menerima laporan dugaan pelanggaran kode etik terhadap majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang memvonis terdakwa kasus korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah, Harvey Moeis. KY saat ini tengah memproses laporan tersebut.
“Atas laporan tersebut, KY memproses dan melakukan tahap penyelesaian analisis,” kata Anggota Komisi Yudisial Mukti Fajar Nur Dewata dilansir Antara, Kamis (9/1/2025).

Fajar tidak menjelaskan secara rinci pihak yang melaporkan majelis hakim pemvonis Harvey Moeis. Namun, menurut dia, nantinya KY akan memeriksa beberapa pihak terkait, termasuk para hakim yang dilaporkan.

“Akan dimulai pemeriksaan terhadap beberapa pihak terkait. Bahkan, tidak menutup kemungkinan akan dilakukan pemanggilan terhadap terlapor,” ucapnya.

KY menyadari vonis Harvey Moeis menimbulkan gejolak di masyarakat. Selain karena vonisnya jauh lebih ringan daripada tuntutan jaksa, masyarakat juga menyoroti pertimbangan meringankan yang digunakan majelis hakim dalam memvonis terdakwa, seperti sopan dan memiliki tanggungan keluarga.

“Karena menjadi perhatian publik, KY memastikan perkara ini menjadi prioritas lembaga dan KY akan terus menelusuri informasi dan data sedalam-dalamnya,” imbuh Mukti Fajar.

Lebih lanjut, dia menjelaskan dalam menjalankan tugasnya, KY terus berkoordinasi dengan pihak maupun lembaga terkait, seperti Kejaksaan Agung. Tidak hanya itu, KY juga akan beraudiensi dengan Kepala Negara.

“KY juga telah berkirim surat kepada Presiden Prabowo Subianto sebagai Kepala Negara untuk melakukan audiensi membahas berbagai problematika peradilan,” tutur Mukti Fajar.

Polisi Ungkap Motif Fantasi Seksual di Balik Pesta Seks Swinger

Polisi mengungkap motif di balik para peserta ikut serta dalam pesta seks swinger atau bertukar pasangan yang diselenggarakan pasangan suami-istri berinisial IG (39) dan KS (39). Polisi menyebut para peserta memiliki kelainan fantasi seksual.

“Pendaftar ini punya fantasi juga untuk melakukan tukar pasangan dan tidak menerima bayaran,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (9/1/2025).

Pesta seks swinger tersebut sudah 10 kali diselenggarakan di Jakarta hingga Bali. Polisi menyebut peserta seks swinger tidak dikenai biaya dan tidak mendapatkan bayaran saat mengikuti pesta seks tersebut

“Nama webnya adalah SW***.com. Informasi awal, sekali lagi masih dikembangkan, penyelenggara ini yang diduga suami-istri ini mengajak orang-orang yang ingin mendaftar, dan para pendaftar ini gratis,” ujarnya.

Video Seks Dijual Diam-diam
Polisi menangkap pasangan suami-istri berinisial IG (39) dan KS (39) yang diduga menyelenggarakan pesta seks swinger atau bertukar pasangan di Jakarta hingga Bali. Mereka kemudian menjual video pesta seks swinger ini tanpa izin para peserta.

“Tetapi tanpa seizin si pendaftar ini, penyelenggara atau tersangka menjual atau menyebarkan video saat dilakukan kegiatan pesta seks dan bertukar pasangan,” kata Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (9/1).

Kasus tersebut diungkap Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya. Kasus terungkap setelah polisi menyelidiki iklan terkait pesta seks tukar pasangan di website sw***.com.

Saat ini pasutri tersebut sudah diamankan di Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya. Penyidik hingga kini masih melakukan serangkaian pendalaman.

Bus Tewaskan 4 Orang di Batu karena Rem Blong

Gara-gara rem blong, bus di Batu Jawa Timur menabrak banyak kendaraan dan menewaskan empat orang. Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan memberikan keterangannya mengenai kecelakaan bus pariwisata Sakhindra Trans dari Bali tersebut.

“Ditjen Hubdat terus mengimbau perusahaan angkutan agar memeriksa armada secara periodik dan memastikan kendaraan yang dioperasikan dalam kondisi laik jalan dan berizin serta membawa pengemudi cadangan. Selain itu, diharapkan masyarakat agar dapat menyewa bus dari perusahaan yang terpercaya dan terlebih dulu mengecek kelayakannya melalui aplikasi mitra darat,” tulis Plt Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Ahmad Yani, lewat siaran pers, Jumat (10/1/2025).

Sebagaimana tertera di Google Play, aplikasi MitraDarat adalah aplikasi rilisan Ditjen Hubdat yang menyediakan beragam informasi soal pengawasan, perizinan, dan operasional bidang transportasi darat. Aplikasi ini dapat mengecek kelaikan jalan kendaraan, pelacakan bus yang terintegrasi dengan peta mudik, serta program mudik gratis.

“Berdasarkan data yang dihimpun dari Aplikasi Mitra Darat, bus pariwisata tersebut status Kartu Pengawasannya sudah tidak berlaku dan status uji berkala sudah berakhir sejak 15 Desember 2023,” tulis Ahmad Yani.

Kecelakaan itu terjadi di Kota Batu, Rabu (8/1) malam. Kecelakaan melibatkan 1 bus pariwisata bernomor polisi DK 7942 GB, 7 kendaraan minibus, dan 5 sepeda motor. Kecelakaan terjadi di depan Hotel Wonderland-Pertigaan Lippo Plaza, pukul 19.15 WIB.

“Adapun kronologi kejadian ialah bus yang membawa rombongan siswa SMK TI Bali Global Badung, Bali sebanyak 39 siswa dan 3 guru tersebut diduga mengalami rem blong saat menuruni Jalan Imam Bonjol sehingga menabrak belasan kendaraan yang ada di depannya,” tulis Ahmad Yani.

Empat orang meninggal dunia akibat kecelakaan berpenyebab rem blong itu. Ditjen Hubdat Kemenhub turut prihatin dan berduka cita.

Shin Tae-yong Dipecat Bukan karena Gagal di Piala AFF, tapi..

PSSI resmi memecat Shin Tae-yong dari jabatan pelatih Timnas Indonesia. Kegagalan di Piala AFF 2024 bukan jadi satu-satunya alasan pemecatan STY.

STY dipecat PSSI pada Senin (6/1/2025) siang WIB. Juru taktik asal Korea Selatan itu diberhentikan berdasarkan evaluasi dari federasi.

STY dipecat setelah memimpin Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Dia gagal membawa Garuda ke semifinal usai dikalahkan Filipina di matchday terakhir Grup B.

Timnas Indonesia kala itu tumbang 0-1 dari Filipina di Stadion Manahan, Solo. Asnawi Mangkualam cs finis di urutan ketiga Grup B dan kalah bersaing dari Vietnam dan Filipina.

Kegagalan di Piala AFF 2024 bukan jadi alasan tunggal dipecatnya STY. PSSI sebelumnya sudah mengevaluasi kinerja sang pelatih di kualifikasi Piala Dunia 2026, khususnya di pertandingan China vs Indonesia pada Oktober 2024.

Timnas Indonesia, yang saat itu dalam euforia positif dengan terus meraih poin di tiga laga, harus menyerah 1-2 dari China yang belum meraih poin. STY melakukan beberapa perubahan dalam susunan pemain dan dinilai bertanggung jawab atas kekalahan tersebut.

“Semua pertandingan yang kita ikuti ada evaluasi. saya bilang kita melihat Indonesia vs China. Kalau dipikir-pikir terlihat ambisius padahal tidak, kita menghitung strategi atau target-target angka kemenangan sudah dihitung,” kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam pernyataan resminya.

“Bagaimana kalau kita waktu itu kalah dari Saudi, apakah ada preskon hari ini? sudah pasti gagal ke Piala Dunia karena poinnya tidak ada,” dia menambahkan.

“Justru karena 4 laga ini kita berharap bisa menimba poin. Jadi sekecil apapun harus kita perbaiki, itu yang kita harapkan,” tegasnya.

Timnas Indonesia sesungguhnya masih berpeluang lolos ke Piala Dunia 2026. Merah-Putih berada di urutan ketiga klasemen Grup C dengan 6 poin, hasil dari sekali menang dan tiga imbang.

Ramai Tagar #KluivertOut, Tolak Patrick Kluivert Latih Indonesia

Patrick Kluivert dikabarkan akan menjadi pelatih Timnas Indonesia. Ramai-ramai menolaknya dengan tagar #KluivertOut.

PSSI baru saja memecat Shin Tae-yong. Selanjutnya, Patrick Kluivert disebut akan menjadi penggantinya.

Pro dan kontra mewarnai penunjukkan Kluivert. Di media sosial, hastaf #KluivertOut sudah menggemar.

Tagar #KluivertOut sempat menjadi salah satu trending topic di X hingga Rabu (8/1/2025) dini hari WIB. Banyak yang menolak penunjukkan eks striker Timnas Belanda itu melatih Timnas Indonesia.

Selain prestasi yang kurang mentereng, Patrick Kluivert juga disorot atas masalahnya di luar lapangan. Salah satunya kasus judi, yang melilitnya beberapa tahun lalu.

Laporan terakhir menyebut Kluivert masih dalam tahap negosiasi dengan PSSI. Jika tak ada halangan, ia akan diperkenalkan pada 12 Januari mendatang.

Tugas Patrick Kluivert andai jadi melatih Timnas Indonesia adalah bersaing di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Saat ini Rizky Ridho dkk masih punya peluang maju ke babak berikutnya.

Blak-blakan Erick Thohir Ungkap Alasan Pemecatan Shin Tae-yong

PSSI resmi memecat Shin Tae-yong dari jabatan pelatih Timnas Indonesia. Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkap alasan pemecatan pelatih asal Korea Selatan itu.

Shin Tae-yong dipecat tak lama usai Timnas Indonesia memetik hasil buruk di gelaran Piala AFF 2024. Erick menyebut, hasil itu bukan satu-satunya alasan Shin Tae-yong dipecat.

Erick mengatakan PSSI sudah mengevaluasi kinerja sang pelatih di kualifikasi Piala Dunia 2026, khususnya di pertandingan China vs Indonesia pada Oktober 2024.

“Semua pertandingan yang kita ikuti ada evaluasi. Saya bilang kita melihat Indonesia vs China. Kalau dipikir-pikir terlihat ambisius padahal tidak, kita menghitung strategi atau target-target angka kemenangan sudah dihitung,” kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam pernyataan resminya, Senin (6/1/2025).

“Bagaimana kalau kita waktu itu kalah dari Saudi, apakah ada preskon hari ini? sudah pasti gagal ke Piala Dunia karena poinnya tidak ada,” dia menambahkan.

Erick berharap Timnas mendulang poin di 4 laga sisa Kualifikasi Piala Dunia. Pemecatan Shin Tae-yong disebutnya sebagai bagian dari upaya perbaikan.

“Justru karena 4 laga ini kita berharap bisa menimba poin. Jadi sekecil apapun harus kita perbaiki, itu yang kita harapkan,” tegasnya.

Diberitakan sebelumnya, PSSI mengumumkan pemberhentian Shin Tae-yong dari kursi pelatih Timnas Indonesia. Pemberhentian Shin Tae-yong disampaikan PSSI, Senin (6/1/2025) siang.

“Pak Sumardji sudah bertemu coach Shin Tae-yong tadi pagi dan coach Shin sudah menerima surat menyuratnya. Nanti ada proses berikutnya mengenai hubungan kita yang sudah berakhir,” kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam pernyataannya resminya.

Erick menyebut, Timnas Indonesia memerlukan pelatih yang memiliki komunikasi dan pelaksanaan program yang lebih baik.

“Kita melihat perlunya ada pimpinan yang bisa lebih menerapkan strategi yang tentu disepakati oleh para pemain, komunikasi yang lebih baik, dan implementasi program yang lebih baik untuk Timnas Indonesia,” ujarnya.

Untuk diketahui, kontrak Shin Tae-yong sedianya masih berjalan hingga 2027. Dia meneken perpanjangan kontrak pada Juni 2024, tepat setelah memenuhi dua target yang diberikan PSSI untuk lolos ke Piala Asia 2023 dan membawa Timnas U-23 ke perempatfinal Piala Asia U-23.

Shin Tae-yong sudah melatih Timnas Indonesia sejak 2020. Juru taktik 54 tahun itu berhasil mendongkrak peringkat FIFA Garuda dari 174 menjadi 127 dunia.

Dia mengantarkan Timnas Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya dalam sejarah. STY juga mengantarkan Timnas Indonesia U-23 jadi semifinalis Piala Asia 2024.

iPhone SE Mirip iPhone 16, Segini Harganya

iPhone murah disebut akan berganti nama. Dari yang biasanya ditambahkan SE kini hanya akan ada huruf E di belakang seri tersebut.

Hal ini diungkapkan pembocor Majin Bu dalam akun media sosial X. Dia menjelaskan nama HP baru tersebut menjadi iPhone 16E bukan iPhone SE 4.

“Berdasarkan laporan sumber, nampaknya iPhone baru yang diluncurkan Apple pada 2025 tidak akan disebut iPhone SE 4, melainkan iPhone 16E,” tulisnya dikutip Jumat (3/1/2025).

Dia menjelaskan iPhone 16E akan memiliki desain seperti iPhone 14. Layar ponsel tersebut menggunakan OLED.

Selain itu dia mengungkapkan ponsel anyar itu akan memiliki tombol aksi. Apple kemungkinan akan memberikan dua opsi warna yakni putih dan hitam.

Dalam unggahan lainnya, dia juga menyertakan foto tampilan iPhone 16E. Ponsel itu memiliki notch yang cukup kecil di bagian atas layar, dan di belakang di sematkan satu kamera.

Tak cuma itu, iPhone 16E terbaru juga digadang-gadang sudah mendukung sistem kecerdasan buatan Apple Intelligence.

iPhone 16E dikatakan akan hadir dengan chipset A18 dan RAM 8GB. Layarnya 6,1-inci berjenis OLED dengan refresh rate 60Hz.

Kamera utamanya beresolusi 48MP, dengan kamera depan 12MP untuk video call atau menjepret selfie.

Chipset, RAM, dan kamera utamanya akan mirip dengan iPhone 16 reguler. Bedanya akan tampak jelas dari desain yang masih memiliki bezel lebih tebal, serta ketiadaan fungsi kamera ultrawide.

Sementara itu dikabarkan peluncuran ponsel ini akan dilakukan awal tahun ini. Laman 91 Mobile menyebutkan perkiraan pada kuartal pertama 2025.

Jadwal ini mirip dengan SE generasi sebelumnya. Misalnya pada 2022, ponsel diluncurkan pada bulan Maret.

Dari segi harga, dikabarkan Apple akan menaikkan harga iPhone SE 4 itu. Harganya dimulai dari US$499 (Rp 8,1 juta), berbanding dengan SE 3 yang dipatok US$429 (Rp 6,9 juta).

Kita tunggu saja kebenaran berbagai bocoran ini ketika iPhone 16E benar-benar dirilis untuk publik.

https://tegobe.com/

Bukan Rp 6.800 per Liter, Segini Harga Asli BBM Solar

Para Badan Usaha penyedia Bahan Bakar Minyak (BBM) seperti PT Pertamina (Persero), Shell Indonesia, BP-AKR dan Vivo Energy Indonesia resmi menaikkan harga produk BBM-nya di SPBU per Januari 2025. Terkecuali harga BBM subsidi yang dijual Pertamina seperti Pertalite dan Solar Subsidi.

Contoh harga BBM solar subsidi yang masih dipatok Rp 6.800 per liter di bawah harga keekonomian. Nah, jika ingin mengetahui harga asli dari BBM Solar Subsidi ini bisa dilihat dari harga jual BBM Shell yakni Shell V-Power Diesel yang dibanderol Rp 14.150 per liter, berlaku Januari 2025.

Sedangkan, BP-AKR menjual BBM jenis solarnya yakni BP Ultimate Diesel seharga Rp 13.730 per liter. Sama halnya seperti solar yang dijual SPBU Vivo yakni Primus Diesel Plus yang dijual seharga Rp 13.990 per liter.

Dengan begitu, harga asli BBM solar subsidi sejatinya saat ini sudah jauh lebih rendah dibandingkan dengan harga keekonomiannya.

Berikut Daftar Harga BBM di seluruh SPBU yang ada di Indonesia per 3 Januari 2025:

BBM Pertamina

Solar Subsidi: Rp 6.800/liter

Pertalite: Rp 10.000 per liter

Pertamax: 12.500 per liter

Pertamax Turbo: Rp 13.700 per liter

Pertamina Dex: Rp 13.900 per liter

Dexlite: Rp 13.600 per liter

Pertamax Green: Rp 13.400 per liter

Pertamax di Pertashop: Rp 12.400 per liter

Shell Indonesia

DKI Jakarta

Shell Super: Rp 12.930 per liter

Shell V-Power: Rp 13.650 per liter

Shell V-Power Diesel: Rp 14.150 per liter

Shell V-Power Nitro+: Rp 13.850 per liter

Jawa Timur

Shell Super: Rp 12.930 per liter

Shell V-Power: Rp 13.650 per liter

Shell Diesel Extra: Rp 13.850 per liter

BP-AKR:

Jabodetabek

BP Ultimate : Rp 13,530 per liter

BP 92 : Rp 12,810 per liter

BP Ultimate Diesel: Rp 14,030 per liter

Jawa Timur

BP Ultimate : Rp 13,530 per liter

BP 92 : Rp 12,810 per liter

BP Diesel: Rp 13.730 per liter

Vivo Energy

Revvo 90 Rp12.680/liter

Revvo 92 Rp12.770/liter

Revvo 95 Rp13.480/liter

Primus Diesel Plus Rp13.990/liter

https://tegobe.com/

China Diserang Virus Baru Setelah Covid-19: HMPV, Menyebar Cepat

China tengah menghadapi wabah virus baru setelah Covid-19. Wabah human metapneumovirus (HMPV), kini dilaporkan menyebar cepat di wilayah negeri Tirai Bambu itu.

Mengutip NDTV, Jumat (3/1/2025), beberapa pihak mengklaim rumah sakit dan krematorium kewalahan. Video yang dibagikan secara daring menunjukkan bagaimana rumah sakit yang penuh sesak disebut “kemasukan banyak virus” sementara klaim lain menyebut keadaan darurat meski tak ada konfirmasi resmi.

HMPV sendiri memiliki gejala mirip flu dan juga dapat menunjukkan gejala yang mirip dengan Covid-19. Pejabat kesehatan dilaporkan tengah memantau situasi dengan saksama seiring dengan penyebaran virus tersebut.

“Lonjakan infeksi yang disebabkan oleh HMPV telah dilaporkan di China dengan pemerintah meningkatkan protokol penyaringan, deteksi, dan isolasi untuk menangani patogen yang tidak diketahui,” tulis laman lain Mint.

“China telah melaporkan peningkatan kasus HMPV, terutama di antara mereka yang berusia di bawah 14 tahun di provinsi utara,” tulis Reuters mengutip pejabat.

Gejala HMPV

Sementara itu, laman The Nation juga mengabarkan hal yang sama. Dikatakan bahwa HMPV mirip dengan virus pernapasan syncytial (RSV), yang terutama menyerang anak-anak di bawah usia dua tahun, meski ini cenderung menginfeksi anak-anak yang lebih tua.

“Gejala-gejalanya meliputi batuk, demam, hidung tersumbat, dan mengi. Kasus yang parah dapat mengakibatkan bronkitis atau pneumonia, terutama di kalangan bayi, orang tua, dan individu dengan gangguan kekebalan tubuh,” tulis laman itu mengutip Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) China.

Badan tersebut lebih lanjut mencatat bahwa mereka yang memiliki kondisi paru-paru yang sudah ada sebelumnya. Seperti asma, Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK), atau emfisema, berisiko lebih tinggi mengalami hasil yang parah.

“Virus ini menyebar terutama melalui droplet atau aerosol dari batuk atau bersin, serta kontak dekat atau paparan lingkungan yang terkontaminasi,” CDC China menyatakan.

“Masa inkubasi berkisar antara tiga hingga lima hari,” tambahnya.

CDCD China disebut telah menetapkan protokol untuk pelaporan laboratorium dan verifikasi kasus. CDC juga telah mengeluarkan beberapa rekomendasi untuk membendung penyebaran hMPV dan penyakit pernapasan lainnya.

“Rekomendasi tersebut meliputi memakai masker di tempat ramai, menjaga jarak sosial, mencuci tangan sesering mungkin, dan menghindari tempat ramai sebisa mungkin,” tulis laman itu.

“Departemen tersebut juga menyarankan untuk menjaga kebersihan yang baik, memastikan ventilasi yang baik di dalam ruangan, dan menerapkan gaya hidup sehat,” tambahnya.

https://tegobe.com/